Pengertian WordPress

Apa itu WordPress

Pengertian WordPress – Saat memutuskan untuk mulai membuat website, pastinya kita akan mencari berbagai cara dan platform guna memudahkan tujuan kita tersebut.

Salah satu diantaranya adalah coding atau menggunakan CMS (Content Management System). Salah satu CMS yang akan kita bahas kali ini adalah WordPress.

Kenapa menggunakan CMS?, salah satu diantara banyaknya manfaat CMS adalah kita bisa dengan mudah membuat website TANPA CODING. Salah satu cms terpopuler yang bisa kita gunakan adalah WordPress.

Pada kesempatan ini kita akan membahas apa itu wordpress, sejarah wordpress, manfaat wordpress, jenis-jenis wordpress, dan berbagai penjelasan lainnya.

Pengertian WordPress

WordPress adalah salah satu platform untuk membuat website berbasis PHP dan MySQL yang diciptakan pada tahun 2003 oleh Matt Mullenweg dan Mike Little.

WordPress merupakan sistem manajemene konten atau CMS yang mendominasi hampir lebih dari 30% website yang ada diseluruh dunia. Presentase website yang menggunakan cms yang satu ini setiap tahun akan terus bertambah jumlahnya.

CMS dapat memudahkan setiap orang dalam memanajemen website dengan mudah, sehingga pemilik website, penulis, dan berbagai tim lainnya dapat sama-sama mengelola website. Mengelola disini seperti mengganti tema, sistem, publikasi konten dan sebagainya.

Baca Juga: Pengertian Website Secara Lengkap

Salah satu hal yang membuat WordPress menjadi populer dan disukai banyak orang adalah karena dapat dengan mudah digunakan dan open source. Maksudnya WordPress dapat dengan mudah dimodifikasi dan digunakan setiap orang dengan gratis.

Didalam WordPress kita bisa menambah berbagai fitur dan sistem dengan mudah hanya dengan klik-klik saja. Kenapa kita bisa menambah fitur dengan mudah di WordPress? Karena didalam WordPress tersedia fitur plugin.

Setelah memahami penjelasan mengenai pengertian WordPress, selanjutnya kita akan mengenai sejarah dan perkembangan WordPress.

Sejarah dan Perkembagan WordPress

Dimulai sejarah terciptanya WordPress pada tahun 2003 oleh Matt Mullenweg dan Mike Little. Mereka adalah dua orang developer yang awalnya mengalami kesulitan saat mempublikasikan secara online.

Hal inilah yang salah satu alasan yang membuat mereka mulai merilis WordPress versi pertama pada januari tahun 2004. Generasi awal WordPress ini terbilang masih sangat sederhana dan belum selengkap sekarang, namun terdapat fitur yang masih ada sampai sekarang yaitu editor WordPress.

Matt Mullenweg dan Mike Little mengembangkan proyek pengembangan platform WordPress untuk menggantikan software b2/cafeblog pada 2003.

Sampai saat ini WordPress dikembangkan, dikelola dan dimaintance (dipelihara) oleh berbagai komunitas diseluruh dunia. Berbagai komunitas yang mengembangkan WordPress secara sukarela tersebut beranggotakan ribuan orang secara remote. Selain remote (dimana saja) mereka juga biasa bertemu langsung pada konfersi WordPress yakni WordCamp.

Sekitar setiap 2 sampai 3 bulan sekali WordPress selalu meluncurkan berbagai versi terbarunya untuk penambahan fitur, sistem keamanan dan perbaikan berbagai bug lainnya.

Kelebihan WordPress

Kelebihan WordPress

WordPress memiliki beberapa kelebihan yang membuatnya bisa populer dan disukai oleh banyak orang, yaitu:

1. Open Source (Gratis)

Salah satu keunggulaan wordpress yang pertama yang membuat CMS yang satu ini disukai dan digunakan banyak orang adalah karena bersifat open source. Open source disini maksudnya adalah WordPress bersifat gratis bagi publik yang ingin mengembangkan website atau blog pribadinya.

2. Mudah Digunakan (Tanpa Keahlian Coding)

Selain bersifat open source atau gratis, WordPres juga bisa dengan mudah digunakan oleh setiap orang dengan latar belakang apapun!. Kenapa tanpa latar belakang? Jawabannya singkat, karena untuk membuat Websiite dengan WordPress Anda hanya tinggal klik saja.

Baca Juga: Cara Membuat Website Tanpa Coding, Pasti Bisa!

Ya, Anda bisa membuat website bagus hanya dengan klik klik saja, tanpa perlu keahlian coding khusus, namun dalam beberapa kasus memang kadang perlu faham html.

3. Menambah Fitur dan Tema dengan Mudah

Setelah membangun dan membuat website, Anda juga dapat memodifikasi tema dan menambah fitur dengan mudah.

Mudah disini sama seperti penjelasan saya sebelumnya, yaitu tinggal klik klik saja. Ya, Anda bisa menambah fitur-fitur dan mengubah tema hanya dengan klik. Akan tetapi untuk tema dan plugin terdapat dua versi, yaitu gratis dan berbayar atau premium.

Beberapa fitur tersebut ditambah dan dimodifikasi dengan menggunakan plugin. Plugin yang ada di WordPress sampai saat ini terdapat banyak sekali, mulai dari fitur share, embed video. Editor block, hingga LMS (Learning Management System).

4. Cakupan Komunitas yang Besar

Saat membangun website berbasis WordPress kita akan menemukan beberapa kendala atau masalah. Jangan khawatir, karena CMS yang satu ini memiliki cakupan komunitas yang cukup besar diseluruh dunia.

Bayangkan saja salah satu grup WordPress di facebok yaitu WordPress Indonesia beranggotakan lebih dari 30.000 anggota, bagaimana diseluruh dunia?

Sehingga bagi kita yang baru saja belajar cara membuat website menggunakan WordPress tidak perlu khawatir lagi saat mengalami trouble (masalah).

5. Mudah Dikelola

WordPress dilengkapi berbagai fitur yang dapat memudahkan penggunanya dalam mengelola berbagai hal pada websitenya.

Beberapa diantara kemudahan mengelola adalah misalnya saat membuat konten. Saat membuat konten di WordPress kita bisa menggunakan editor block. Tentunya tanpa coding!

6. Mudah Setting SEO

Salah satu plugin yang sangat penting digunakan adalah plugin SEO. Terdapat beberapa plugin SEO seperti rankmath, Yoast, dan All In One SEO. Kemunculan plugin tersebut dapat memudahkan kita untuk melakukan setting SEO, sehingga website kita bisa dengan mudah naik peringkatnya di pencarian (google, bing dll).

Kekurangan WordPress

Disamping berbagai kelebihannya, ternyata WordPress juga mempunuyai beberapa kekurangan yang wajib kita ketahui, yaitu:

1. Resiko Keamanan Tinggi

WordPress memiliki kekurangan yang sudah banyak diketahui yaitu tingginya peluang bagi hacker untuk masuk atau merusak situs website.

Kenapa itu bisa terjadi?, karena WordPress digunakan hampir lebih dari 30% website di seluruh dunia, sehingga besar peluang bagi hacker untuk melakukan serangan.

2.  Terdapat Bug

Sebagian besar plugin atau tema yang ada pada CMS satu ini dibuat oleh developer yang berasal dari pihak ketiga. Hal tersebut membuat plugin dan tema terkadang ditemukan bug. Sehingga pada saat hendak melakukan install plugin atau tema, baiknya kita untuk mengenal kredibilitas dari developer tema atau plugin tersebut.

3. Masalah Kecepatan

Pada saat install plugin dengan jumlah tertentu, dapat meningkatkan load halaman website kita. Ini bukan hal baru dalam CMS yang satu ini. Salah satu solusi dari masalah ini adalah menggunakan plugin caching. Beberapa plugin caching yang bisa digunakan seperti auoptimize, wp-rocket, litespeed, dan sebagainya.

4. Pengembangan Terbatas

Salah satu diantara banyak kekurangan wordpress adalah terbatasnya akses pengembangan fitur. Misalnya kita menggunakan plugin A untuk membuat fitur pembelajaran dan hendak mengubah bahasa pada fitur tersebut. Maka sudah pasti sulit dan dibatasi oleh developer pluginnya.

Sehingga dalam beberapa kasus saat kita hendak menggunaakan plugin pasti mengalami rasa kurang puas karena keterbatasan dalam pengembangannya.

Jenis-Jenis WordPress

Ada beberapa jenis wordpress yang perlu kita ketahui yaitu WordPress.com dan WordPress.org.

1. WordPress.Com

WordPress.com merupakan salah satu jenis dari wordpress yang bersifat gratis dan dapat diakses siapa saja tanpa perlu membayar.

Walaupun gratis, tapi Anda akan dibatasi dan diberikan syarat serta ketentuan dari pihak WordPress nya itu sendiri. Selain itu saat menggunakan wordpress.com kapastias disk space terbatas dan ekstensi domain menjadi terbatas. Sehingga domain anda harus menggunakan akhiran “wordpress.com”.

Selain itu penggunakan plugin dan tema Anda juga terbatas saat menggunakan jenis wordpress yang satu ini.

2. WordPress.Org

Berbeda dengan wordpress.com, saat menggunakan wordpress.org Anda akan dikenakan biaya. Loh bukannya gratis? Tenang.. biaya yang Anda keluarkan bukan untuk membeli lisensi penggunakan softwarenya, melainkan menyewa domain dan hosting.

Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia

Beberapa kelebihan yang akan Anda dapatkan yaitu: ekstensi domain sendiri, plugin melimpah, tema melimpah, kemudahan setting fitur website.

Perbedaan WordPress.Com dan WordPress.Org

Alasan Mengapa Memilih WordPress

Terdapat beberapa alasan mengapa harus memilih wordpress sebagai CMS dalam membangun website, yaitu:

1. Open Source atau Bersifat Gratis

Seperti yang telah kita bahas sebelumnya, bahwa WordPress mempunyai kelebihan yaitu gratis karena bersifat open source.

Walaupun gratis tapi kita bisa mendapatkan berbagai fungsi yang terbilang komplit dan spesifik seperti komentar, post, plugin dan sebagainya.

2. Mudah Digunakan

Alasan selanjutnya yaitu karena wordpress terbilang sangat mudah sekali untuk digunakan karena hanya tinggal klik klik saja.

Ya, tidka perlu keahlian coding khusus Anda sudah bisa membuat dan melakukan pengembagan website secara mandiri dengan fitur berlimpah.

3. Mudah Membuat SEO Friendly

Anda bisa menggunakan plugin SEO seperti Yoast, RankMath, All In One SEO dan sebagainya untuk meningkatkan SEO website Anda. Kemudahan tersebut dapat kita rasakan saat menggunakan wordpress.

Fitur-Fitur Umum WordPress

Fitur-Fitur Umum WordPress

Ada beberapa fitur umum yang ada di wordpress yang perlu Anda ketahui yaitu:

1. Post (Postingan)

Post atau postingan merupakan fitur utama yang ada di WordPress. Dengan menggunakan fitur yang satu ini Anda bisa dengan mudah membuat dan mempublikasikan konten website.

2. Media

Saat melakukan pengembangan website baik pembuatan konten dan setting tema, tentunya kita akan memasukan berbagai media. Nah fitur media ini sudah ada di wordpress guna memudahkan kita mencari dan menambahkan media di website kita.

3. Pages (Halaman)

Pages atau halaman pada website berfungsi sebagai tempat menyimpan kumpulan postingan atau fitur tetentu di website. Berbeda dengan post, pages atau halaman tidak mempunyai kategori khusus.

4. Comments (Komentar)

Komentar (comments) merupakan fitur yang disematkan pada CMS WordPress untuk memudahkan pengguna dalam memoderisasi komentar yang masuk.

Bagian ini umumnya digunakan untuk postingan, namun ada juga yang digunakan pada section tertentu seperti page (halaman).

5. Tampilan (Appearance)

Fungsi ini terletak pada bagian navigasi kiri pada dashboard admin WordPress, tepatnya dibawah komentar. Pada bagian ini Kita bisa mengatur berbagai hal yang berakaitan dengan fungsi desain pada website seperti header, footer, beranda, dan sebagainya.

6. Plugin

Tahukah Anda bahwa plugin merupakan salah satu fitur istimewa yang ada di wp dan menjadi alasan tersebesar banyaknya orang yang menggunakan CMS satu ini.

Fitur ini memungkinkan kita untuk memberikan suatu sistem tertentu pada website dengan mudah. Hadirnya fungsi ini membuat wp menjadi primadona bagi setiap orang.

Bayangkan saja, Anda dapat membuat sistem yang diinginakn tanpa perlu pusing-pusing memahami bahasa pemrograman seperti php, css, html, dan lainnya.

Website torquemag.io menyebut bahwa ada sekitar 50.000 plugins yang ada di wordpress (artikel mengenai ini terbit pada tahun 2018) bayangkan saja berapa jumlahnya sekarang?. (How Many Plugin?)

7. Pengguna (Users)

Kita bisa dengan mudah menambahkan pengguna di website kita cukup dengan mengisi form yang tersedia. Selain itu kita juga bisa mengatur role (tugas) dari masing-masing pengguna website seperti administrator, penulis, SEO, manager dan masih banyak lagi.

8. Peralatan (Tools)

Untuk memudahkan pengguna wp dalam mencadangkan data atau settingan dan juga mengembalikan data web seperti semula maka wp menyediakan fitur tools (peralatan). Didalamnya tersedia berbagai fungsi seperti impor, ekspor, kesehatan situs dan lainnya.

8. Pengaturan (Settings)

Saat mengetahui namanya saja mungkin kita sudah tidak asing dengan fitur yang satu ini. Fungsi utamanya adalah mengubah atau menambah pengaturan website, selain itu biasanya bagian ini juga berfungsi mengatur suatu plugin.

Sampai sejauh ini apakah Anda sudah yakin untuk memilih CMS Wp sebagai pilihan dalam membangun website Anda?. Demikian pembahasan mengenai pengertian WordPress dan berbagai informasi lainnya, semoga bermanfaat.

Dimas Shandy

I love various things related to wordpress development, blogging and SEO My strengths are being able to work in a team and really like learning and discovering new things My weakness is that sometimes I get bored quickly when doing something I don’t like, but I will try to get rid of that deficiency.

This Post Has 7 Comments

  1. erotik

    My brother suggested I might like this blog. He was entirely right. Dionis Akim Lefton

  2. escort bayan

    Hello my friend! I wish to say that this post is amazing, nice written and come with approximately all vital infos. Ardith Leighton Cristi

  3. escort bayan

    Hi Jacek, the premium version of this plugin have feature to do it. Thanks. Allison Alphonse Samy

  4. erotik

    Pretty! This was an extremely wonderful article. Thanks for supplying this info. Harmonia Fairfax Powel

  5. anna camel toe

    At this moment I am going away to do my breakfast, afterward having my breakfast coming again to read more news. Maisey Tyson Ervine

  6. Master PDF Editor Crack

    I was searching for a blog post like this. This post is a complete and comprehensive effort.Master PDF Editor Crack

    1. Dimas Shandy

      Hi Master Editor Crack, thank you for your support.

Tinggalkan Balasan